ABA gelar diskusi Kebangsaan dan Buka Bersama

KABOGOR.idl

BOGOR - Konsolidasi dan diskusi untuk NKRI sekaligus buka bersama di gelar Aliansi Benteng Aqidah ( ABA ) di sekretariat ABA yang berlokasi  RT 01/RW 01  Desa Kemang Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor ,Sabtu ( 15/04/2023)A

Acara yang di mulai mulai pukul 15:30 , hadir dalam acara tersebut H Acep Ayip Raharja, Ust.Dani, Sekjen FUI , Para pengurus dan jajaran ABA,RT dan RW setempat dan  tokoh masyarakat setempat .

Dalam awal sambutan Pemimpin dan Koordinator ABA H. Acep Ayip Raharja mengatakan ," Saat ini saya Merasakan kebahagian yg sangat amat, walaupun banyak polemik yang terjadi saat ini, yang memang harus di sikapi secara Arif.

Baik permasalahan yang sedang di hadapi. Bangsa dan negara, ataupun masalah masalah yang berkaitan dengan Ummat, khusus nya Umat muslimim dan muslimat yang ada di dalam kerangka NKRI maupun umat muslim di luar negeri sana.

Sekjen Forum Umat Islam ( FUI ) Mohammad Al khaththath yang ikut hadir dalam acara tersebut memberikan tausyiah mengatakan,"Barang siapa yang memberikan kebahagian kepada orang  yang sedang berpuasa ( Iftor ), Allah SWT akan memberikan kebahagiaan pula dunia dan akherat, ibarat pepatah "Beli satu dapat tiga," 

Sayang sekali bagi orang yang tidak mengambil kesempatan ini, padahal pahala yang akan Allah SWT sangat besar ," Sambung Mohammad

Kumandang Azan Magrib ,mengakhiri  Kultum yang di sampaikan , para jamaah dan tamu undangan berbuka puasa berjamaah sekaligus potong tumpeng  sebagai Rasa syukur yang telah di berikan Allah SWT kepada Keluarga Besar H.Acep Ayip Raharja.

( Achmad H.)

Posting Komentar untuk "ABA gelar diskusi Kebangsaan dan Buka Bersama"